Objek Wisata: Snowbay (Softskill)



Snowbay merupakan objek wisata air terbesar di Indonesia yang terletak di komplek Taman Mini Indonesia Indah. Snowbay Waterpark baru pertama kali hadir di Indonesia, walau sebelumnya sudah ada di Australia dan Korea Selatan. Dibangun di areal seluas 3 hektar, Snowbay menganut konsep 70% salju untuk dekorasinya. Dibuka sejak 6 Juni 2009, jam operasional Snowbay adalah mulai pukul 09.00-18.00 WIB.

Harga tiket masuk: 

  • Senin - Jumat Rp 100.000
  • Sabtu - Minggu / Hari Libur Nasional : Rp.120.000
Berikut merupakan wahana-wahana yang terdapat di Snowbay


  • Kid's Pool
          Di dalam Kid's Pool ini terdapat Rainbow Slide, seluncuran untuk anak-anak yang bisa juga digunakan bersama orangtuanya.


  • Toodle Zone
         Area kolam ini diperuntukkan bagi balita. Di dalamnya terdapat permainan seperti Big Mushroom, Spraying Tube, dan Bigball


  • Typhoon River
          Merupakan kolam arus terpanjang di Indonesia, dengan panjang mencapai 330 Meter serta kedalaman 1,5 - 2 Meter. Di sini kita dapat menggunakan ban pelampung sambil bersantai di atasnya.


  • Giant Bucket
          Berupa ember besar yang menampung 2 ton air dan setiap 15 menit akan mengguyur pengunjung yang berada di sekitanya.


  • Tube Coaster
         Merupakan atraksi meluncur setinggi 10 - 14 Meter yang berkelok-kelok. Kita dapat menggunakan ban pelampung single maupun double. 


  • Spa Zone
          Di area ini kita dapat menikmati air hangat sambil bersantai, merupakan salah satu area kolam yang paling digemari di Snowbay.


  • Snowbay Beach
          Merupakan kolam ombak terbesar di Indonesia. Dengan kedalaman hingga 2 Meter, kita dapat merasakan 7 macam ombak yang berbeda. 


  • Hurricane
          Atraksi slide berbeda pertama yang ada di Indonesia. Di atraksi ini kita diajak memacu adrenalin dengan seakan melawan gravitasi. Kita dapan menggunakan pelampung single maupun double. Dibuka setiap 30 menit.


  • Flush Bowl
          Atraksi slide Flush Bowl ini hanya terdapat di Snowbay. Kita meluncur melewati terowongan (tunnel) tertutup dan kemudian kita berputar seperti di mangkuk sebelum jatuh ke kolam. Menurut saya merupakan atraksi yang paling memacu adrenalin.



Fasilitas-fasilitas yang terdapat di Snowbay:

  • Captain Jack's ( Food Court)
  • Free tube
  • Mosque
  • Gazebo
  • In-house Clinic



Keunggulan Snowbay:

Dengan usia yang tergolong muda, Snowbay merupakan waterpark paling berbeda di Indonesia. Kebersihan masih terjaga serta wahana-wahana yang masih sangat baik dalam operasionalnya. Dengan konsep yang kreatif mampu membuat pengunjung tertarik kembali untuk mengunjungi/

Kekurangan Snowbay:

Tidak banyak kekurangan menurut saya pada Snowbay, mungkin yang paling terlihat adalah area parkir yang tidak luas. Jika anda membawa kendaraan pribadi pada weekend, maka kemungkinan anda akan cukup sulit mendapat tempat parkir.

Solusi: 

Alangkah baiknya jika pengelola Snowbay bisa menyediakan area parkir sendiri yang cukup luas sehingga para pengunjung mendapat kemudahan.


Tiffoni Ceisar

17611901

Objek Wisata: Dunia Fantasi (Softskill)



Dunia Fantasi atau Dufan merupakan objek wisata terkenal di Jakarta yang berlokasi di komplek Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta Utara. Dunia Fantasi diresmikan pada 29 Agustus 1985.Dengan luas sampai 9,5 hektar, Dufan merupakan pusat hiburan keluarga terbesar di Indonesia dengan wahana-wahana yang seakan membawa pengunjungnya mengelilingi dunia dengan membagi wahana-wahana tersebut ke dalam 8 kawasan, seperti kawasan Jakarta, Balada Kera, Indonesia, Eropa, Fantasi Hikayat, Fantasi Yunani, Istabon, dan Asia.

Jam Operasional Dufan:

  • Senin - Kamis        :  11.00 - 18.00 WIB
  • Jumat                     :  13.30 - 20.00 WIB
  • Sabtu - Minggu      :  10.00 - 20.00 WIB


Harga Tiket Masuk Dufan:

  • Weekdays  : Rp 150.000,-
  • Weekend   : Rp 180.000,-
Wahana-wahana yang tterdapat di Dufan:

- Kawasan Jakarta

  • Turangga Rangga
- Kawasan Balada Kera

  • Balada Kera
  • Ubangga 
  • Safari Game
- Kawasan Indonesia

  • Alap-alap
  • Tornado 
  • Hysteria
- Kawasan Eropa

  • Beng-beng
  • Kicir-kicir
  • Panggung Maksima
- Kawasan Fantasi Hikayat

  • Burung Tempur
  • Perang Bintang
  • Hikayat Game
  • Rajawali
  • Hall Rama Shinta
- Kawasan Fantasi Yunani

  • Halilintar
  • Ombang-ambing
  • Ontang-anting
  • Pontang-pontang
  • Arung Jeram
  • Teater Simulator
  • Pentas Prestasi
- Kawasan Amerika

  • Lorong Sesat
  • Niagara
  • Poci-poci
  • Rango-rango
  • Tembak Jitu
- Kawasan Istabon

  • Istana Boneka
- Kawasan Asia

  • Baku Toki
  • Bianglala
  • Gajah Bleduk
  • Kora-kora
Fasilitas yang terdapat di Dufan:


  • Telepon Umum
  • Toilet
  • P3K
  • Musholla
  • Lounge
  • Kursi Roda
  • Fasttrack


Keunggulan Dufan:

Merupakan tempat hiburan individu atau keluarga terbesar di Indonesia, dengan banyaknya wahana serta lokasi yang strategis di utara ibukota sehingga Dufan bisa dibilang merupakan salah satu objek wisata utama di Jakarta. Dengan harga tiket yang sudah tertera anda sudah dapat mencoba wahana-wahana yang bermacam-macam.

Kekurangan Dufan:

Mungkin tidak banyak yang bisa saya sampaikan mengenai kekurangan Dufan karena menurut saya penataan wahana dan kebersihan sudah baik. Namun, satu hal yang selalu menjadi sorotan yaitu terkadang terdapat wahana-wahana yang tidak dapat dioperasikan dan itu membuat pengunjung kecewa.

Solusi:

Dengan maintenance atau perawatan wahana secara berkala, wahana-wahana dapat dioperasikan kembali sehingga para pengunjung merasa nyaman.


Nama: Tiffoni Ceisar
NPM: 17611901

Objek Wisata Taman Wisata Matahari (Softskill)











Objek wisata yang berlokasi di Jalan Raya Puncak Km. 77 Cilember Cisarua Bogor ini merupakan tempat rekreasi yang menarik bagi individu, pasangan, keluarga, maupun kelompok tertentu.  Taman Wisata Matahari mempunya fasilitas yang bisa dibilang cukup lengkap, seperti mushola, penginapan/hotel, lapangan, saung, aula, dan gazebo. Taman Wisata Matahari pun mempunyai lebih dari 40 wahana yang sesuai bagi anak-anak maupun dewasa. 


Harga tiket masuk Taman Wisata Matahari: 



  • Senin - Jumat, kecuali hari libur nasional : Rp 6.000,-  (Gratis 4 permainan, disc 10% makan di Restoran Sunda Express dan Stinger Foodcourt & Disc 30% di Sunshine Bay)
  • Sabtu - Minggu: Rp 10.000,- (Tiket masuk saja) Rp 15.000,-  (Gratis 4 permainan, disc 10% makan di Restoran Sunda Express dan Stinger Foodcourt & Disc 20% di Sunshine Bay)


Wahana - wahana yang terdapat di Taman Wisata Matahari: 


- Wahana Wisata Air 

  • Danau Matahari
  • Paddle Boat
  • Perahu Motor
  • Water Ball
  • Sepeda Air
  • Rowing Boat
  • Bumper Boat
  • Perahu Karet 
  • Sunshine Bay Waterpark 
- Wahana Permainan Anak
   
  - Matahari Fantasy 
  • Cadillac Train
  • Ontang-anting
  • Merry Go-around
  - Stinger Park
  • Bom-bom Car 
  • Monorail
  • Airplane
  • Fancy Train
  • Convoy Car
- Wahana Petualangan
  • Arung Jeram
  • Flying Fox
  • Mini Outbond
  • Motor ATV
  • Children Adventure Park
- Wahana Edukasi


  - Agro Sawah
  • Tumbuk Padi
  • Bajak Sawah 
  • Tangkap Ikan
  • Mandikan Kerbau
  • Tanam Padi 
  - Wahana Pendidikan Alam
  - Taman Burung


- Keunggulan Taman Wisata Matahari
  • Biaya parkir yang cukup murah.
  • Biaya masuk wahana yang terbilang murah per-wahana.
  • Letak yang strategis.
  • Fasilitas dan akomodasi yang cukup lengkap.
- Kekurangan Taman Wisata Matahari 
  • Tempat nya cukup gelap di malam hari
  • Penataan beberapa wahana yang bisa dibilang semrawut
  • Kebersihan dan keadaan lingkungan sekitar yang belum terawat 
  • Penjaga penjaga wahana yang kurang disiplin
- Solusi
  • Sebaiknya ditambahkan beberapa lampu agar para pengunjung tidak merasa kegelapan 
  • Lingkungan sekitar agar dibersihkan secara berkala, seperti pencabutan rumput liat secara teratur
  • Menertibkan penjaga wahana yang tidak disiplin





Nama: Tiffoni Ceisar
NPM:17611901